Mencegah Virus Masuk Komputer Melalui Flashdisk
Salah satu cara pencegahan agar komputer kita tidak terserang virus
adalah dengan mencegah terjadinya eksekusi terhadap file virus. Salah
satu caranya adalah melakukan pencegahan penularan virus melalui
flashdisk. Untuk melakukan pencegahan, kita bisa menggunakan salah satu
fitur yang ada di Windows XP yaitu Local Security Setting. Adapun cara
kerjanya adalah memproteksi komputer dari eksekusi terhadap semua file
*.exe. Sehingga bila kita membuka file yang ada di flashdisk dan tanpa
sepengetahuan kita ternyata menjalankan file virus, maka proses eksekusi
tersebut akan di proteksi atau di batalkan.
Adapun langkah-langkahnya adalah:
1. Pilih Start >> Control Panel
2. Pilih Administrative Tools >> Local Security Policy
3. Pilih Software Restriction Policies >> Additional Rules
4. Pada Additional Rules klik kanan >> pilih New Path Rule…
5. Pada kolom Path, pilih Browes pilih dimana drive flshdisk berada, misal di I:\
6. Pada kolom Security Level, pilih Disallowed
7. Pilih OK dan Restart komputer
Sekarang coba kita eksekusi salah satu file dari *.exe.
Yapp…!!! Ternyata file *.exe sekarang sudah tidak bisa lagi di eksekusi
di flashdisk. Berarti komputer kita sedikit lebih aman dari serangan
virus yang ingin menyebar melalui flashdisk. Lalu gimana biar file *.exe
bisa di jalankan..??? Caranya ya kita pindah dulu file tersebut ke
Drive/Harddisk.
Nb: Jika kita menjalankan file *.exe yang di compress, misal pakai
winrar file tersebut tetap bisa di jalankan. Namun misal kita ingin
meng-extrak file tersebut tidak bisa dilakukan. (Tertulis The System
Cannot Find The Path Specified)
Yang ditakutkan adalah waktu kita meng-compress file *.exe sudah dususupi virus, tapi semoga saja tidak.
Nah itulah beberapa contoh agar Mencegah Virus tidak Masuk ..
Semoga Bermanfaat bagi kalian …
No comments:
Post a Comment